timer meja sablon menggunakan OMRON H3CR timer meja sablon menggunakan OMRON H3CR - Sagan Sablon

October 17, 2017

timer meja sablon menggunakan OMRON H3CR

Jumpa lagi sahabat sagan sablon di mana pun berada.
kali ini saya akan menjelaskan bagaimana menggunakan timer OMRON H3CR untuk membatasi waktu menyala lampu TL pada meja afdruk.


OMRON H3CR ini bisa kita pakai untuk timer atau pewaktu proses penyinaran pada screen afdruk.
timer ini bisa menggunakan tegangan AC 220V atau DC 12 V , Tapi kita akan menggunakan dalam tegangan 220 v sesuai dengan lampu TL yang akan kita gunakan nantinya.





Pada prinsipnya timer ter sebut memutus tegangan yang melewati setelah waktu yang di tentukan habis, misalnya kalau kita menentukan durasi hanya 1 menit, maka setelah 1 menit tegangan yang mengalir akan terputus.
 skema yang kita gunakan persis seperti pada skema di bodi timer tersebut.

skema yang ada di body OMRON H3CR


sesuai skema yang ada di body timer , pada pin no 2 dan 7 tertulis SOURCE , itu adalah catuan dari listrik PLN 220V .

Dan ada tulisan TIMER itu adalah output dari timer OMRON itu sendiri , dan ada simbol stop kontak di kiri dan kanan atas, secara default pada pin nomer 4 atau 5 pada posisi ON ( menyala ) dan pada pin no 3 dan 6 secara default pada posisi OFF ( mati )

itu adalah sekilas dari cara kerja timer omron yang akan kita gunakan.
sekarang kita akan aplikasikan skema tersebut di dunia nyata.

namun sebelumnya kita juga perlu persiapkan alat dan material yang akan kita gunakan.
antara lain :
  • dudukan dari timer omron tersebut , karena jumlah pin nya ada 8, maka kita akan cari dudukan yang berisi lubang 8 seperti di contohkan di bawah

  • Lampu TL atau lampu LED juga bisa

  • saklar yang seperti gambar dibawah

  • kabel kabel
Skema perkabelan bisa merujuk pada skema perkabelan yang sudah ada di bodi OMROM itu sendiri, dan bisa kita jabarkan dengan gambar dibawah ini :






Cara kerjanya singkatnya sebagai berikut :

  • sebelumnya kita atur dulu durasi nyala lampu TL kita , tinggal putar knop yang ada jarum penunjuknya, dan atur berapa menit atau detik dengan memutar pilihannya dengan menggunakan obeng kecil
  • tancapkan kabel yang sudah ada ke dalam steker ke jala jala PLN
  • Nyalakan timernya dengan menekan atau merubah posisi saklar menjadi ON , sebelumnya jangan lupa pasang screen yang akan kita sinari
  • Lampu TL akan menyala selama durasi yang telah kita tentukan sebelumnya
  • setelah durasi terlampaui maka lampu TL akan otomatis mati dengan sendirinya , dan angkat screen yang telah di sinari dan siap siap di semprot dengan air dingin.


demikian penjelasan singkat tentang cara kerja meja sablon otomatis menggunakan rangkaian timer dengan merk OMRON seri H3CR

untuk videonya mohon di tunggu tanggal mainnya ya.....



7 comments:

  1. 6,3,4,8,1 emang dikosoni kah mas?

    ReplyDelete
  2. Kalok pakek neon led yakin bisa gan?

    ReplyDelete
    Replies
    1. teorinya bisa, kan cuman untuk putus sambung saja cara kerjanya

      Delete
  3. Ini rangkaian relay off delay kah ?

    ReplyDelete
    Replies
    1. itu macam rangkaian timer, bisa off delay ataupun sebaliknya on delay,delay tergantung settingan kita mau berapa detik, menit atau jam, tinggal set pake obeng saja, terima kasih

      Delete